-->

Jumat, 15 Mei 2015

Resep Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng[1], Pepes adalah salah satu makanan tradisional yang terkenal akan rasa dan kelezatannya yang tinggi. Banyak dari masyarakat Indonesia yang menyukai sajian menu ikan yang dibuat menjadi pepes. Pada kesempatan kali ini saya akan sedikit membagikan resep makanan yang dimana bahan utama ikan yang akan dijadikan pepes adalah ikan bandeng. Ikan bandeng adalah salah satu ikan yang banyak digemari oleh banyak orang, ikan bandeng juga termasuk ikan yang spesial, bagaimana bisa disebut spesial, karena menurut saya ikan bandeng akan lezat dan tidak akan hilang rasa gurihnya yang khas jika diolah menjadi berbagai menu makanan.
Agar pembahasan kita kali ini tidak melebar kemana-mana alangkah baiknya kita langsung saja masuk ketopik pembahasan kita kali ini mengenai Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng[2]. Bagi ibu-ibu rumah tangga yang masih bingun bahan apa saja yang perlu anda persiapkan dan bagaimana cara mengolah pepes yang lezat dan gurih bisa anda membaca artikel dibawah ini dari awal sampai akhir. Silahkan disimak.

Cara
Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng

Bahan-bahan Untuk Membuat Pepes Ikan Bandeng :

  • 20 ekor (7.500 gram) ikan bandeng
  • 5 sendok teh air jeruk nipis
  • 5 sendok teh garam
  • daun pisang untuk membungkus

Bahan Isi Pepes Ikan Bandeng:

  • 2800 gram daging bandeng, digiling
  • 2000 gram tahu putih, dihaluskan
  • 10 butir telur, dikocok lepas
  • 5 batang daun bawang, diiris halus
  • 60 gram garam
  • 5 sendok teh gula pasir
  • 300 ml minyak untuk menumis

Bumbu Halus Pepes Ikan Bandeng:

  • 500 gram bawang merah
  • 150 gram bawang putih
  • 10 sendok teh (20 gram) ketumbar
  • 25 gram jahe
  • 5 sendok teh merica

Bumbu Iris Pepes Ikan Bandeng:

  • 100 gram bawang putih, diiris tipis
  • 300 gram bawang merah, diiris tipis
  • 25 lembar daun salam, dipotong-potong
  • 125 gram daun kemangi
  • 10 batang serai, diambil putihnya, diiris serong
  • 25 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, diiris halus
  • 125 gram cabai rawit merah, dimemarkan
  • 1000 gram tomat merah, dipotong-potong

Bumbu Halus Pepes Ikan Bandeng:

  • 500 gram bawang merah
  • 200 gram bawang putih
  • 50 gram kemiri, dibakar
  • 125 gram cabai merah keriting
  • 10 cm kunyit
  • 2 1/2 sendok makan garam
  • 2 1/2 sendok teh gula pasir

Cara  Mengolah Pepes Ikan Bandeng:

  • Lumuri ikan bandeng dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 20 menit.
  • Pukul-pukul. Keluarkan duri dan tulang bandeng beserta dagingnya. Sisakan kulit bandeng.
  • Isi: panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan.
  • Aduk rata daging bandeng, tahu, dan tumisan bumbu. Tambahkan telur, daun bawang, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Masukkan ke badan ikan bandeng. Bentuk kembali seperti semula.
  • Aduk rata bumbu iris pepes dan bumbu halus pepes. Ambil daun pisang. Letakkan bandeng. Lumuri dengan campuran bahan pepes. Bungkus. Semat dengan lidi.
  • Kukus 60 menit sampai matang. Bakar sampai harum.
Bagaimana cukup mudah bukan Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng[3] untuk anda praktekkan dirumah??? Semoga dengan resep masakan pepes ikan bandeng kali ini bisa anda jadikan salah satu menu makanan yang akan anda sajikan kepada orang-orang tercinta disekeliling anda. Jangan lewatkan artikel mengenai Resep Makanan [4]lainnya tentang:

Saya selaku penulis mengakui masih banyak sekali kekurangan didalam menyajikan dan menyampaikan informasi diatas oleh karena itu saya sangat-sangat berharap akan adanya masukkan dan kritikan yang memabangun dari para pembaca semua. Agar dikedepannya saya bisa memperbaikinya dan saya bisa lebih baik. Demikian sedikit informasi mengenai Resep Makanan mengenai Cara Membuat  Pepes Ikan bandeng. Semoga resep makanan diatas dapat bermanfaat bagi anda semua yang telah membacanya. Terimakasih

Resep Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Aisyah Hayati

References

  1. ^ Resep Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng (www.reseptante.com)
  2. ^ Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng (www.reseptante.com)
  3. ^ Cara Membuat Pepes Ikan Bandeng (www.reseptante.com)
  4. ^ Resep Makanan (www.reseptante.com)

Source : http://www.reseptante.com/2014/01/Cara-Membuat-Pepes-Ikan-Bandeng.html
 
Sponsored Links