Mula-mula kentang yang sudah dipotong-potong di goreng sampai matang dan empuk, kemudian dihaluskan. Setelah itu dicampur dengan berbagai bumbu dan bahan lain termasuk ikan tuna yang sudah dikukus sampai matang. Sebelumnya, ikan tuna yang sudah matang itu disuwir-suwir supaya mudah dibentuk. Rasanya sungguh menggoda selera dan sangat cocok dihidangkan sebagai lauk.
Bahan:1.  500 gram kentang, dipotong-potong, goreng dengan menggunakan minyak goreng yang sudah dipanaskan, angkat, tirisakan, haluskan.
2.  100 gram tuna, kukus sampai matang, angkat, kemudian disuwir-suwir.
3.  2 butir telur ayam, satu digunakan sebagai campuran bahan, sisanya digunakan sebagai bahan pencelup.
4.  Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng.
Bumbu:
/>1.  1 sendok makan bawang merah goreng, diremah.
2.  1 utas daun seledri, rajang hingga halus.
3.  Garam, gula pasir dan lada putih bubuk secukupnya.
4.  0,5 sendok teh pala bubuk.
Tips:
1.  Jumlah ikan tuna yang digunakan boleh disesuaikan selera. Maksudnya, bila ingin ikan tuna lebih terasa, Anda boleh menambahkan takarannya.
2.  Setelah dicuci bersih, balur ikan tuna dengan air jeruk nipis atau lemon untuk mengurangi bau amis.
3.  Saat menggoreng perkedel, disarankan untuk menggunakan api sedang supaya matang merata.
Cara membuat perkedel kentang dengan ikan tuna:
1.  Masukkan kentang yang sudah dihaluskan, ikan tuna yang sudah disuwir-suwir dan bumbu yang telah disiapkan ke dalam wadah, aduk sampai tercampur rata.
2.  Ambil dengan menggunakan sendok, bentuk bulat pipih. Lakukan langkah ini sampai adonan habis.
3.  Kocok telur ayam.
4.  Tambahkan garam, kocok kembali sampai tercampur rata.
5.  Panaskan minyak goreng untuk menggoreng.
6.  Celupkan adonan yang sudah dibentuk bulat pipih ke dalam telur kocok, angkat.
7.  Goreng hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.
8.  Perkedel kentang dengan ikan tuna siap dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep perkedel kentang daging udang[1] serta resep perkedel ayam enak sederhana[2].
Perkedel seperti ini sangat cocok dihidangkan sebagai menu pelengkap aneka masakan tradisional. Resep perkedel kentang dengan ikan tuna ini setara buat 24 buah, bergantun ukuran yang kalian buat.
References
- ^ resep perkedel kentang daging udang (countyfood.blogspot.com)
- ^ resep perkedel ayam enak sederhana (countyfood.blogspot.com)
Source : http://countyfood.blogspot.com/2014/01/resep-perkedel-kentang-spesial-ikan-tuna.html