-->

Senin, 25 April 2016


Bersantap malam bersama Sintya,  2 minggu lalu di Steak 21, salah satu menu makanan kecil yang kami pesan adalah Crab Egg Rolls. Bentuk dan rasanya menyerupai dadar gulung isi ayam alias kani roll di Hoka Hoka Bento yang selalu menjadi menu favorit saya. Hanya saja Crab Egg Rolls yang satu ini lebih kering dan kenyal dengan rasa gurih dan bumbu yang yummy. Hmm, sebenarnya seporsi Crab Egg Rolls berjumlah 6 iris ini jelas-jelas kurang bagi saya, namun hendak memesannya kembali terasa berat di kantong. Jadi seperti biasa saya pun bereksperimen di dapur untuk membuatnya sendiri. Beberapa hari tidak posting di blog bukan berarti saya tidak memasak di rumah. Setiap hari saya selalu menyantap makanan rumahan hanya saja rasa tidak percaya diri membuat saya enggan menampilkannya di sini. Lagi pula masakan-masakan tersebut, saking amburadul-nya, hanya saya yang sanggup menyantapnya. ^_^

Namun kali ini, di Minggu yang super cerah dan perut yang kelaparan memaksa saya untuk terjun juga ke dapur. Bahan-bahannya telah tersedia di freezer, jadi di malam harinya saya pun mencairkan sebungkus daging kepiting dan daging ayam cincang untuk diletakkan di chiller kulkas. Daging kepitingnya sendiri telah lama saya beli di supermarket, bentuknya berupa cacahan daging rajungan yang dipacking dan umumnya tersedia di counter makanan beku  supermarket besar. Daging rajungan ini bersama dengan daging ayam giling, bumbu dan tepung sagu lantas saya haluskan di food processor. Untuk kulitnya, kali ini sengaja saya menggunakan telur yang dikocok dengan air dan di dadar di loyang teflon menjadi lapisan dadar nan tipis. Memang menggunakan kulit kembang tahu jauh lebih praktis, namun kali ini saya memang ingin bereksperimen menggunakan kocokan telur yang di dadar. Hasilnya mirip dengan rolade namun ketika di goreng kering, hmm kulit dadar ini mampu garing dengan sempurna dan tidak kalah dengan kulit kembang tahu yang biasanya saya pakai. 
Membuat dadar gulung ini sangat mudah, bumbunya pun simple. Anda juga bisa menambahkan sayuran seperti serutan wortel atau cincangan daun bawang, dan tentunya dengan tambahan sayuran maka dadar gulung yang anda buat akan menjadi lebih bergizi. Jika tidak ingin pedas maka skip saja penggunaan cabai merah keriting di dalam adonan. Nah, anda tertarik untuk mencobanya? Yuk kita langsung saja menilik resep dan cara pembuatannya.

Dadar Gulung Isi Kepiting & Ayam

Resep hasil modifikasi sendiri 

Untuk 5 gulung dadar

Bahan isi:

- 300 gram daging kepiting/rajungan

- 300 gram daging ayam cincang

- 1 1/2 sendok teh merica bubuk

- 1 sendok teh kaldu bubuk

- 2 sendok makan tepung sagu

- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan minyak wijen 
- 1 sendok teh gula pasir

Bumbu isi, haluskan:
- 5 butir cabai merah keriting
- 5 butir bawang merah
- 4 butir bawang putih

Bahan dadar untuk kulit, kocok:

- 3 butir telur ayam

- 8 sendok makan air

Pencelup:

- 1 butir telur kocok

Cara membuat:

Jika anda menggunakan food processor maka masukkan semua bahan untuk isi dadar ke dalam alat dan proses hingga halus. Cara lainnya adalah masukkan daging ayam cincang, daging kepiting, semua bumbu dan bumbu halus ke dalam mangkuk. Aduk rata dengan spatula. Cicipi rasanya. Sisihkan.

Membuat dadar
Pecahkan 3 butir telur di mangkuk, tambahkan air. Kocok hingga rata. 

Siapkan wajan datar anti lengket diameter 20 cm, beri sedikit minyak. Menggunakan tissue dapur atau kain ratakan minyak hingga melapisi seluruh permukaan wajan, serap minyak yang berlebihan. Panaskan wajan. Dadar telur menggunakan api kecil saja. 

Tuangkan 1 sendok sayur kocokan telur, dengan segera goyangkan dan miringkan wajan sehingga telur mengalir dan memenuhi seluruh wajan. 

Tips: Agar telur bisa menutupi seluruh permukaan wajan dengan sempurna dan membentuk lapisan dadar tipis, gunakan api yang sangat kecil saat mendadar telur. Api yang terlalu besar akan membuat wajan terlalu panas dan telur cepat mengeras sebelum memenuhi seluruh permukaan wajan.

Masak hingga telur mengeras dan matang. Menggunakan ujung spatula, kikis bagian tepi dadar hingga terlepas dari wajan, kemudian balikkan penggorengan di atas talenan atau piring sehingga dadar terlepas dari wajan. Lakukan hingga semua telur habis tergoreng. Anda akan menghasilkan kira-kira 5-6 buah dadar yang tipis.


Siapkan selembar dadar, letakkan di atas talenan. Beri sekitar 3 -4 sendok makan adonan isi. Bentuk adonan isi memanjang di salah satu sisi dadar, gulung hingga adonan isi tertutup dengan kulit. Lakukan hingga semua dadar dan bahan isi habis. Jika adonan isi masih tersisa, bentuk bulat pipih seperti perkedel dan goreng hingga matang.

Bungkus masing-masing dadar dengan alumunium foil, tekuk ujung-ujung gulungan alumunium foil. Kemudian kukus dadar gulung dalam dandang selama 20 menit. 

Keluarkan dari kukusan, lepaskan alumunium foil dan potong-potong dadar secara menyerong dengan ketebalan sekitar 1 1/2 cm. Celupkan dalam kocokan telur dan goreng hingga kering kecoklatan. Angkat, tiriskan dan serap kelebihan minyak dengan tissue dapur.

Sajikan dadar gulung isi kepiting dan ayam ini dengan saus tomat dan sambal botolan. Yummy!


Source : http://www.justtryandtaste.com/2012/05/dadar-gulung-isi-dagung-kepiting-ayam.html
 
Sponsored Links