Lele goreng kremes juga sangat cocok di hidangkan bersamaan dengan sambal bawang[2] ataupun bersamaan dengan sambal ayam penyet[3] yang tentunya bagi yang suka dengan sambal membuat selera makan anda menjadi tambah nikmat. manfaat ikan lele juga banyak jika di konsumsi rutin, karena lele sendiri kaya akan protein dan baik sebagai sumber energi dan lemat yang di butuhkan untu tubuh, namun jika yang memiliki kolestrol tinggi sebaiknya konsumsi satu atau dua ekor ikan lele saya kira sudah cukup, daripada anda penasaran bagaimana mengolah dan buat ikan kremes dari lele yuk langsung saja persiapkan dulu bahannya.
=======================
Bahan Lele Goreng Kremes :
=======================
1/4 kg ikan lele
30 gram tepung terigu
 50 gram tepung beras
5 siung bawang putih
2 butir bawang merah
3 cm kunyit
2 butir kemiri
1 sendok makan ketumbar
1 butir telur, gunakan kuningnya saja
1/2 sendok makan merica
air secukupnya
garam secukupnya
============================
Cara Membuat Lele Goreng Kremes :
============================
1. Pertama-tama potong sesuai selera ikan lelenya atau bisa di belah menjadi dua ataupun sesuai selera anda. lalu cuci sampai semuanya bersih. dan letakan dalam wadah dan beri sedikit garam.
2. Haluskan 2 siung bawang putih, bawang merah, ketumbar, kemiri, kunyit dan garam. setelah tercampur rata dan halus campurkan ke dalam wadah yang berisi lele (lumuri lelenya dengan bumbu halus).
3. Langkah berikutnya diamkan selama 5-10 menit agar bumbu meresap (makin lama makin baik).
4. Menunggu 10 menit anda bisa menghaluskan dulu sisa bawang putih (3 siung ) dan merica kemudian beri sedikit garam, campur halus.
5. Campurkan dengan tepung terigu, tepung beras beserta sedikit air dan kuning telurnya. aduk sampai merata, adonan bumbu kremesnya pun sudah siap.
6. Setelah bumbu meresap pada lele ambil lele dan goreng lele di atas api kecil saja, kemudian ambil 1-2 sendok makan bumbu adonan kremesnya tuangkan di atas lele yang baru saja di goreng.
7. Campurkan adonan dan lele gorengnya. masak sampai lele goreng matang dan bumbu kremesnya nampak kuning kecoklatan.
8. Sajikan.
Keterangan :
Untuk bumbu adona kremesnya bisa di goreng secara terpisah dengan ikan lelenya ataupun di campur seperti cara di atas.
Tags : resep ikan[5]
Posted by : Andrie Danang Kurniawan
Resep Cara Membuat Lele Goreng Kremes Enak
4.5/ 5
Oleh Andrie Danang KReferences
- ^ resep ayam kremes yang renyah (jawaresep.blogspot.com)
- ^ sambal bawang (jawaresep.blogspot.com)
- ^ sambal ayam penyet (jawaresep.blogspot.com)
- ^ author profile (plus.google.com)
- ^ resep ikan (jawaresep.blogspot.co.uk)
- ^ Jawa Resep | Resep Masakan Online, (jawaresep.blogspot.com)
Source : http://jawaresep.blogspot.com/2015/02/resep-cara-membuat-lele-goreng-kremes.html