-->

Selasa, 17 Mei 2016

Resep
Jawa Resep, Sambal goreng kentang merupakan masakan yang khas dengan indonesia dan sudah sangat familiar dan mudah di temukan di warteg maupun warung makan d daerah kota anda, untuk membuat sambal goreng kentang sebenarnya sangat mudah dan praktis, bahannya yang mudah di dapatkan dan waktu pembuatannya pun cukup singkat, tak perlu menghabiskan banyak waktu hanya sekitar 30 - 45 menit sambal goreng kentang siap di sajikan. Biasanya sambal goreng kentang juga dapat dijumpai di acara-acara hajatan seperti pernikahan atau sunatan. Untuk kesempatan kali ini jawa resep akan berbagi cara mengolah dan membuat sambal goreng kentang spesial yang enak, untuk itu langsung saja ikuti tips di bawah ini ya.

========================
Bahan Sambal Goreng Kentang :
========================
500 gram kentang
500 gram telur puyuh
5 buah pete , bila tidak suka pete bisa tak usah di gunakan
penyedap rasa ayam secukupnya ( saya menggunakan royco ayam )
air secukupnya
===========
Bumbu Halus :
===========
4 siung bawang putih
4 butir bawang merah
4 buah cabai merah besar
1 buah cabai rawit hijau
1 cm jahe
2 buah tomat ukuran besar
===============
Bumbu Tambahan :
===============
1 bks santan instan
1 sendok makan gula
1 lembar daun jeruk
1 cm lengkuas
1 batang serai, memarkan
1/4 sendok teh garam
minyak goreng secukupnya

===============================
Cara Membuat Sambal Goreng Kentang :
===============================
1. Pertama-tama cuci dan bersihkan telur dan kentangnya, didihkan air rebus telur hingga matang dan menjadi telur puyuh rebus.
2. Kupas kulit atau kerak telur puyuhnya, kemudian kupas juga kulit kentang-kentang yang sudah di cuci tadi. Selanjutnya bersihkan dengan cara mencucinya kembali.
3. Potong kentang menjadi kotak kecil-kecil seukuran dadu. Kemudian sisihkan dahulu.
4. Panaskan minyak dengan menggunakan api besar lalu tumis semua bumbu halus yang sudah di haluskan, lengkuas, daun jeruk dan serai hingga beraroma wangi.
5. Masukkan pete dan aduk-aduk hingga rata serta pete tercampur dengan bumbu ( jika tidak suka pete, langkah ini di lewati saja )
6. Tuangkan santan yang sudah di cairkan menggunakan sedikit air ke dalam tumisan , aduk-aduk terus agar santan tidak pecah.
7. Masukkan potongan-potongan kotak dadu kecil kentang dan telur puyuh rebus kedalam tumisan. tetap dalam kondisi di aduk-aduk terus sampai rata.
8. Tambahkan penyedap rasa, gula dan 1/4 sendok teh garam ( jika kurang asin anda bisa menambahkan garamnya lagi sesuai selera ).
9. Masak dengan mengaduk-aduk nya hingga semua bumbu meresap rata dan beraroma harum serta sambal goreng matang.
10. Sajikan bersama nasi putih hangat.


Tags :
Jawa Resep | Resep Masakan Online, [3] Updated at: 19.00

Posted by : Andrie Danang Kurniawan

Resep Cara Membuat Sambal Goreng Kentang Spesial

4.5/ 5

Oleh

References

  1. ^ (plus.google.com)
  2. ^ (jawaresep.blogspot.co.uk)
  3. ^ Jawa Resep | Resep Masakan Online, (jawaresep.blogspot.com)

Source : http://jawaresep.blogspot.com/2014/12/resep-cara-membuat-sambal-goreng.html
 
Sponsored Links