-->

Selasa, 24 Mei 2016


Beberapa waktu yang lalu seorang teman membawa sekantung tahu goreng ke kantor, tampilannya memang sedikit lebih besar dibandingkan dengan tahu umumnya. Dalam kondisi masih panas, kulitnya yang terlihat crispy dan garing memang menggoda iman, langsung saja kami semua menyerbu ketika si empunya memberikan komando silahkan dicipi. Gigitan pertama semua terdiam, kunyahan berikutnya beberapa teman langsung menyambar gelas minum sementara yang lainnya berteriak dan melotot, Gila, pedes banget!. Ah ternyata tahu goreng dengan isi sayuran dan daging ini adalah tahu isi spesial bernama Hot Jeletot yang memang kondang super pedas. Teman saya yang membawa tahu hanya cengar-cengir dan menjawab, Emang enak! Siap-siap sakit perut ya. Walau pedas tetap saja tahu ludes di lahap, dengan bibir bengkak dan merah serta lidah yang mati rasa, saya akui tahu isi super pedas ini memang lezat. ^_^


Seperti biasa kalau ada yang enak-enak seperti ini maka tangan saya pun gatal untuk mencobanya. Kesempatan datang ketika saya pulang dari Lembang membawa segerobak tahu Tauhid yang laziz. Sebagian tahu telah saya permak menjadi tahu gulung isi sosis yang pernah saya posting sebelumnya, silahkan klik disini untuk resepnya, sebagian besar saya goreng begitu saja dan kudap dengan cabai rawit merah. Nah beberapa buah saya sulap menjadi tahu isi super pedas. Saya pernah membuat tahu isi yang jika di kampung halaman saya di Ngawi disebut dengan tahu berontak, silahkan klik disini untuk resepnya. Tahu isi yang ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan tahu berontak atau tahu isi yang umum anda jumpai, bedanya hanya pada bumbu isinya ditambahkan berton-ton cabai rawit merah sehingga menjadi hot, dan tumisan daging ayam cincang agar rasanya lebih lezat. Selebihnya proses pembuatan tahu isi ini sama dengan umumnya.[2][1]


Untuk bahan isinya, anda bisa menggunakan aneka jenis sayuran, tahu Hot Jeletot sendiri menggunakan rajangan kol, daun bawang dan wortel. Anda tentu saja bisa menggunakan sayuran yang tersedia di kulas seperti rajangan buncis, tauge atau labu siam yang dipotong korak api, semua lezat.  Bisa ditambahkan daging ayam atau daging sapi cincang atau seafood jika anda mau sedikit bereksperimen. 

Kunci pembuatan tahu isi adalah adonan pelapis harus menutup rapat lubang di tahu sehingga tidak ada minyak yang masuk ke dalam. Minyak yang bersarang di dalam tahu membuat tahu menjadi basah oleh minyak dan rasanyapun hambar karena sari isi tahu keluar saat tahu digoreng. Untuk mencegahnya buatlah adonan pelapis yang kental sehingga ketika tahu dicelupkan, adonan tepung menutup irisan di tahu dengan baik. Selalu serap kelebihan minyak ketika tahu selesai digoreng dengan menggunakan tisu dapur.

Agar tumisan isi bisa masuk ke dalam tahu dengan baik, maka buatlah keratan/sayatan yang tidak terlalu besar pada salah satu sisi tahu. Kelurkan isi tahu dengan jari tangan sehingga meninggalkan rongga di dalam tahu, isi tahu ini bisa anda campurkan ke dalam tumisan isi. Jejalkan adonan isi ke dalam tahu hingga padat. Selebihnya membuat tahu isi ini sangat mudah sekali dan tidak memerlukan waktu yang lama. Jadi mengapa tidak anda coba saja weekend ini untuk mengisi hari libur dan sebagai camilan yang pas menemani hari-hari nan mendung. 

Tahu isi super pedas? Yuk mari.... ^_^

Tahu Isi Super Pedas

Resep hasil modifikasi sendiri

Bahan isi:

- 15 buah tahu goreng ukuran 5 x 5 cm

- 150 gram daging ayam cincang

- 1/2 buah wortel, serut kasar

- 5 lembar kol, rajang halus

- 1 batang daun bawang, rajang halus

- 1 batang daun seledri, rajang halus

Bumbu isi, haluskan:

- 3 butir bawang putih 

- 4 butir bawang merah

- 1/2 sendok teh merica butiran

- 1 sendok teh kaldu bubuk

- 15 butir cabai rawit merah

- 1 sendok teh garam    

Bahan pelapis tahu:

- 100 gram tepung terigu serba guna

- 1 1/2 sendok makan tepung beras

- 1 sendok makan tepung tapioka/kanji

- 1 sendok teh ketumbar bubuk

- 1/2 sendok teh garam

- 1 batang daun bawang rajang halus 

- 150 - 200 ml air

Cara membuat:

Siapkan tahu ukuran 5 x 5 cm, lebih kecil lagi akan menyulitkan anda untuk mengisi tumisan isinya. Goreng tahu dengan minyak yang banyak agar kulitnya bisa kering dan garing, angkat jika tahu telah matang kecoklatan. Dinginkan.

Iris salah satu sisi tahu goreng, jangan mengirisnya terlalu besar seperti yang saya lakukan di gambar. Iris seperlunya hanya agar anda bisa mengeluarkan isi tahu dan mudah memasukkan tumisan ke dalamnya. Keluarkan isi tahu dengan mengoreknya menggunakan jari tangan.  Sisihka tahu. Masukkan isi tahu ke dalam tumisan isi. 

Membuat tumisan isi:  

Siapkan wajan, masukkan 2 sendok makan minyak. Tumis bumbu halus hingga matang dan berbau harum, masukkan cincangan ayam, aduk dan tumis hingga ayam matang. Masukkan rajangan sayuran, tumis hingga sayur layu dan matang. Tambahkan isi tahu, aduk rata. Cicipi rasanya. Angkat.

Membuat adonan pelapis tahu:


Siapkan mangkuk, masukkan semua bahan adonan, aduk rata. Sesuaikan jumlah air yang saya cantum kan di atas dengan kekentalan adonan, jangan langsung memasukan semua air yang saya cantumkan di atas, masukkan air sedikit demi sedikit. 

Mengisi tahu:

Ambil tahu yang telah dikeluarkan isinya, ambil tumisan isi dan jejalkan ke dalam tahu, dorong dengan ujung jari hingga tahu padat. Lakukan pada semua tahu, tata tahu berisi tumisan di piring.

Gunakan wajan berisi minyak bekas menggoreng tahu, tambahkan minyak jika kurang, panaskan.

Siram 1 sendok makan adonan pelapis ke bagian irisan tahu agar bagian tahu yang terbuka tertutup. Celupkan tahu ke dalam adonan sehingga semua bagian tahu terlumuri.  Goreng dalam minyak panas. Lakukan pada tahu yang lain. Jangan terlalu banyak mengisi tahu ke penggorengan. 

Goreng tahu hingga permukaannya kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Serap kelebihan minyak dengan meletakkan tahu kertas tissu. Tahu isi super pedas siap disantap. Yummy!!

References

  1. ^ disini (www.justtryandtaste.com)
  2. ^ disini (www.justtryandtaste.com)

Source : http://www.justtryandtaste.com/2012/12/membuat-tahu-isi-super-pedas.html
 
Sponsored Links