Hampir semua orang suka puding coklat, hanya saja jika ada yang menanyakan seperti apa sih puding coklat idaman? Nah jawabannya bisa bervariasi. Ada yang menyukai puding yang agak keras dan renyah sehingga krenyes-krenyes ketika dikunyah, berarti kadar agar-agarnya lebih banyak dibandingkan dengan bahan-bahan lainnya. Ada juga yang suka puding yang lembut, lembek dan lumer di mulut. Nah saya sendiri memang bukan penggemar puding sejati, namun saya bisa menjelaskan dengan detail puding coklat idaman yang saya inginkan. Dessert manis ini harus lembut, creamy, halus, lumer di mulut, dengan rasa susu dan coklat yang kuat di lidah. Puding coklat dengan deskripsi seperti itulah yang baru saya katakan perfecto! ^_^
Jarang membuat puding tidak menyurutkan tekad saya untuk menyuguhkan makanan ini saat acara buka puasa di bulan Ramadhan tahun lalu. Satu resep di internet tentang puding, saya jadikan acuan karena duduk di posisi teratas Google saat saya ketik kata puding coklat disana. Dari awal eksperimen, saya sebenarnya sudah curiga dengan si resep karena menggunakan dua bungkus agar-agar sementara susu cairnya hanya sebanyak 500 ml. Berulangkali saya membatin sendiri, ada yang salah di sini tapi takut untuk melakukan modifikasi. Ending-nya sudah bisa ditebak, puding yang saya hasilkan kerasnya minta ampun, hampir seperti cake coklat yang bantat. Saat buka puasa tiba sebenarnya saya agak malu hendak menyuguhkan puding bantat ini tapi daripada berakhir di keranjang sampah (atau di perut saya), puding coklat nan keras ini lantas saya potong-potong dan letakkan di meja bersama dengan makanan lainnya. Alhasil hingga acara berakhir pun tidak ada satupun yang menyentuh si puding. ^_^
Puding coklat yang kali ini saya posting merupakan percobaan saya yang kesekian kalinya dalam rangka mencari puding coklat impian. Teksturnya tidak terlalu sesuai harapan karena agak padat namun untuk rasa cukup yummy, saya rasa untuk percobaan berikutnya saya akan menambahkan takaran susu cair yang digunakan. Untuk resep di bawah jumlah susu cair telah saya rubah dari 500 ml menjadi 700 ml untuk membuat tekstur puding menjadi tidak terlalu padat dan lebih lembut di lidah.Â
Sebagaimana puding lainnya, membuat puding coklat ini sangat mudah dan memerlukan waktu yang singkat. Rasa puding juga cukup nendang karena menggunakan dua jenis coklat yaitu coklat blok dan bubuk coklat serta krim kental untuk membuatnya lebih mantap. Nah, si dingin yang manis ini mungkin bisa menjadi alternatif dessert anda di weekend ini. Berikut resepnya ya.
Puding Coklat dengan Double Cream
Resep diadaptasikan dari blog Resipi Citarasawan - Puding Coklat [1]
Untuk 5Â gelas ramekin diameter 8 cm dan tinggi 6 cm
Bahan:
- 1000 ml susu cair (bisa menggunakan susu kental manis atau susu bubuk yang dicairkan, ikuti instruksi di kemasan kotak/kaleng susu untuk menghasilkan 1 liter susu cair)
- 1 bungkus agar-agar coklat (7 gram)
- 100 ml krim kental (double cream/heavy cream)
- 100 gram gula pasir
- 1 sendok teh vanila ekstrak (optional)
- 200 gram coklat blok, potong kecil-kecilÂ
- 20 gram coklat bubuk, larutkan dengan 100 ml susu cair
Bahan vla coklat
- 300 ml susu cair
- 50 ml krim kental
- 50 gram coklat blok
- 1/2 sendok makan tepung maizena larutkan dengan 2 sendok makan susu cair
- 50 - 70 gram gula pasir
- 1 sendok teh vanila ekstrakÂ
Cara membuat:
Siapkan panci kecil, masukkan susu, krim kental, dan vanila ekstrak. Aduk hingga rata. Ambil satu sendok sayur susu cair, tuangkan di mangkuk kecil beserta dengan serbuk agar-agar, aduk dengan sendok hingga agar-agar lumer dan benar-benar larut dalam susu. Tuangkan larutan agar-agar ke dalam susu di panci dan masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga mendidih.
Masukkan coklat blok, larutan bubuk coklat dan gula pasir ke dalam larutan susu, aduk hingga coklat lumer dan menjadi adonan yang tercampur baik. Masak hingga mendidih.Â
Tuangkan cairan agar-agar ke dalam mangkuk ramekin yang telah dibasahi air, atau gunakan cetakan puding yang telah dibasahi dengan air. Biarkan puding hingga uap panasnya menghilang, masukkan puding ke dalam kulkas hingga dingin.
Membuat vla susu
Siapkan panci, masukkan semua bahan, kecuali coklat blok. Pastikan tepung maizena larut dengan baik, masak hingga mendidih sambil diaduk-aduk agar susu tidak pecah. Tambahkan coklat blok dan masak hingga coklat larut. Jika vla kurang kental, tambahkan 1 sendok teh tepung maizena yang dilarutkan dengan 2 sendok makan susu cair, aduk hingga kental dan mendidih.Â
Untuk penyajian, balikkan puding coklat ke piring kecil dan siramkan vla coklat kepermukaan puding. Siap disantap. Yummy!
Source:
Blog Resipi Citarasawan - Puding Coklat [2]
References
- ^ Puding Coklat (resipicitarasawan.blogspot.com)
- ^ Puding Coklat (resipicitarasawan.blogspot.com)
Source : http://www.justtryandtaste.com/2013/01/puding-chocolate-dengan-double-cream.html