-->

Sabtu, 21 Mei 2016

RESEP SAMBAL ATI SAPI KENTANG GORENG LEZAT | Membuat masakan istimewa tidak perlu memakan waktu yang lama dan dengan harga mahal. Masakan daging[1] terutama daging sapi mempunyai banyak variasi seperti Resep Semur Sapi[2] yang juga tidak kalah enaknya. Pada kesempatan kali ini Resep Indonesia akan memberikan Resep Sambal Kentang Ati Sapi Goreng Lezat yang cara pembuatannya sangat mudah dan praktis.   
RESEP

Bahan Sambal Goreng Ati Sapi Lezat :
  • 500 gr kentang
  • 500 gr hati sapi
  • 100 gr pete, dikupas, dibelah 2
  • 2 bh cabe merah, iris tipis
  • 2 cm lengkuas, iris tipis atau geprak
  • 1 btg serai, potong jadi 2, memarkan
  • 3 lbr daun jeruk purut, dibuang tulangnya
  • 2 lbr daun salam
  • 200 ml santan sangat kental
  • 1 sdt air asam jawa
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • minyak goreng untuk tumisan
Bumbu Halus Sambal Goreng Ati Sapi Lezat :
  • 8 bh bawang merah
  • 4 bh bawang putih
  • 5 bh cabe merah ( Buang biji jika tidak suka pedas)
  • 2 cm jahe
  • 1 sdt ketumbar bubuk (optional)
  • 2 buah kemiri
Cara Membuat Sambal Goreng Ati :
  1. Siapkan panci kemudian masak 1.5 liter air, tambahkan, garam, 1 lbr daun salam, 1 lbr daun jeruk purut, lengkuas dan jahe, masaklah sampai mendidih.
  2. Masukkan daging hati sapi lalu rebus kembali sampai matang kemudian daging ditiriskan dan dipotong dadu.
  3. Kentang yang telah dikupas juga dipotong dadu seukuran dengan hati sapi kemudian direndam dalam air sekitar 10 menit dan ditiriskan.
  4. Siapkan wajan dan panaskan minyak goreng lalu gorenglah kentang sampai kecoklatan.goreng juga cabe merah setengah matang.
  5. Siapkan kembali wajan dan panaskan minyak lalu tumislah bumbu halus, serai, lengkuas, daun jeruk purut dan daun salam sampai matang atau wangi.
  6. Masukkan kentang dan hati sapi  kemudian masukkan juga pete lalu aduk rata.
  7. Tuanglah santan kental dan air asam, kecilkan api kompor masak sambil mengaduk-aduk sampai santal mengental dan menyusut. Anda dapat menambahkan garam dan gula jika kurang terasa.
  8. Untuk sentuhan terakhir taburkan cabe merah yang telah digoreng dan bawang goreng jika anda suka.

References

  1. ^ Masakan daging (resepindon.blogspot.com)
  2. ^ Resep Semur Sapi (resepindon.blogspot.com)

Source : http://resepindon.blogspot.com/2014/11/resep-sambal-ati-sapi-kentang-goreng.html
 
Sponsored Links