-->

Sabtu, 18 Juli 2015

Sup Jagung Bakso Udang

Bahan:
200 gr udang jerebung kecil, cincang halus
50 gr soun, rendam hingga lunak, potong kasar
50 gr wortel, cincang halus
50 gr jamur kuping segar, cincang halus
3 siung bawang putih, haluskan

1 sdt lada halus
2 sdt minyak wijen
Masako Ayam secukupnya

Kuah:
- Air kaldu(1000 ml air mendidih dicampur dengan Masako Ayam sec
ukupnya)
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt lada halus
- 200 gr jagung pipilan
- Masako Ayam secukupnya
Cara Memasak:
1. Campurkan semua bahan bakso di satu tempat termasuk soun, tambahkan Masako Ayam. Aduk sampai tercampur rata.
2. Ambil +/- 1 sdm adonan, bentuk menjadi bulat bakso dan langsung dimasukkan ke dalam air mendidih di atas kompor. Angkat setelah bakso mengapung kira- kira 5 menit dan tiriskan. Lakukan sampai adonan bakso habis.
3. Membuat kuah: didihkan air kaldu, masukkan bawang putih halus dan lada, aduk hingga rata.
4. Masukkan bakso dan jagung pipilan ke dalam kuah, masak hingga mendidih.

INFO LENGKAPNYA https://www.facebook.com/ASLIMasako?fref=ts[1]

References

  1. ^ https://www.facebook.com/ASLIMasako?fref=ts (www.facebook.com)

Source : http://muslimahbelajarmasak.blogspot.com/2013/07/sup-jagung-bakso-udang.html
 
Sponsored Links