-->

Jumat, 12 Desember 2014

Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak - Dalam menggunakan bahan daging saat memasak, diperlukan trik khusus agar daging lebih cepat empuk. Diantarnya yaitu memotong daging sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan dalam ukuran kecil, ini akan membantu agar daging matang sampai dalam dan cepat empuk.

Selain itu anda juga dapat menggunakan parutan buah nanas secukupnya, lalu lumurkan pada seluruh permukaan daging. Lalu rebus dagingnya. Ada lagi nih, bisa juga dengan menggunakan daun pepaya yang sedikit diremas, kemudian diadukkan ke dalam daging sebelum dimasak.

Nah kali ini, saya akan memberikan resep daging sapi bumbu bali. Resep daging sapi ini sangat lezat dan cara pembuatannya cukup mudah tapi membutuhkan bumbu yang banyak.

Daripada berlama-lama membayangkannya, yuk langsung saja kita praktekkan resep daging sapi ini. Yang perlu anda siapkan:

Bahan Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak:

  • 200 gram daging sapi
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah
  • 4 buah bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 sendok makan air asam
  • 1 sendok the terasi
  • 1 sendok the irisan gula jawa
  • 1 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk purut
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 2 sendok makan kecap
  • 2 sendok makan minyak goreng

Langkah-langkah memasak Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak:

  • Cuci daging sampai bersih. Potong-potong sesuai selera.
  • Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai merah, kemiri, terasi, irisan gula jawa, dan lengkuas lalu tumis. Tambahkan daun salam dan daun jeruk purut.
  • Setelah tumisan bumbu harum, masukkan daging sapi dan tutup hingga masak sampai setengah matang.
  • Tambahkan air, air asam dan kecap.
  • Masak sampai daging lunak, kuah mengental dan berminyak.
  • Resep daging sapi bumbu bali pun siap disajikan.

Selamat mencioba Iya :)

Sumber [1]| http://idresep.blogspot.com/2013/02/resep-cara-membuat-daging-sapi-khas.html

Coba Juga Resep Enak Lainnya..



Judul: Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak
Rating: 10 out of 10 based on 24 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Kaka' Andre
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda...

Anda sedang membaca artikel tentang Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak dan anda bisa menemukan artikel Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak ini dengan url http://www.adresep.com/2013/02/resep-cara-membuat-daging-sapi-khas.html, Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak ini sangat bermanfaat bagi teman-teman Anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak[2] sebagai sumbernya.

References

  1. ^ Sumber (idresep.blogspot.com)
  2. ^ Resep Cara Membuat Daging Sapi Khas Bumbu Bali Terenak (www.adresep.com)

Source : http://www.adresep.com/2013/02/resep-cara-membuat-daging-sapi-khas.html

Dont Forget to Watch How to make a crunchy roll without seaweed

 
Sponsored Links