Cara Membuat Aneka Sambal Istimewa Pedas Part III adalah resep lanjutan dari Aneka Sambal Istimewa Pedas Part II[1] yang pastinya para penggemar sambal pedas selalu menunggu menu sambal di setiap acara santapnya bersama rekan kerja atau keluarga. Dalam part III ini tersedia Sambal goreng Kikil serta Sambal goreng Udang. Nah yuk simak saja resep istimewanya sambal berikut ini.Â
Bahan-bahan:
- 500 gram kikil, potong-potong
- 1 lembar daun kunyit
- 4 buah asam kandis
- Air secukupnya
- 200 gram cabai merah besar
- 10 siung bwang merah
- 4 siung bawang putih
- Garam secukupnya
Cara Membuat Sambal Goreng Kikil :
- Campurkan kikil bersama dengan bumbu halus, asam kandis, daun kunyit. Tambahkanlah dengan air. Rebuslah hingga menjadi empuk dan cicipilah. Jika dirasa kurang empuk tambahkanlah air.
- Hidangkan setelah empuk.
2. Sambal Goreng Udang
Bahan-bahan :
- 750 gram udang pacet dengan ukuran sedang dan dikupas kulitnya
- 3 sendok makan minyak sayur
- 2 lembar daun salam
- 2 buah cabai emrah besar, buanglah bijinya, dan iris-iris menyerong tipis
- 500 cc santan dari 1 butir kelapa parut
Bumbu-bumbu yang dihaluskan :
- 50 gram cabai merah
- 6 siung bwang merah
- 4 siung bwang putih
- 1 buah tomat merah
- 2 cm lengkuas
- 1 cm kencur
- ½ sendok teh terasi goreng
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula merah
Cara Membuat Sambal Goreng Udang :
- Panaskan minyak, tumislah bumbu yang sudah dihaluskan, daun salam beserta cabai merah hingga berbau harum dan matang.
- Masukkan udang, aduk hingga kaku atau berubah warna.
- Tuangi santan, masak dengan api kecil hingga udang matang dan kuah kental.
- Angkat. Sajikan hangat.
 Nah selesai sudah Cara Membuat Aneka Sambal Istimewa Pedas Part III selamat mencoba dan berkreasi.
References
- ^ Aneka Sambal Istimewa Pedas Part II (menuinternasional.blogspot.com)
Source : http://menuinternasional.blogspot.com/2013/04/cara-membuat-aneka-sambal-istimewa_5128.html