Resep Masakan[1] - Update Artikel Lagi Mengenai Cara Membuat Kue Roti Kukus Pisang . kali ini admin berbagi resep cara memmbuat kue. Namanya Roti Pisang Kukus. Cara pembuatannya mudah banget kok mamak. Bahan-bahannya pun juga gak sulit di dapet. Roti Pisang Kukus ini cocok banget dihidangkan untuk acara minum teh bersama keluarga. Cobain Cara Membuat Kue Roti Kukus Pisang ya mamak
Bahan :
- 4 buah pisang raja, kupas
- 10 lembar roti tawar, potong kasar
- 300 ml susu cair
- 3 sdm gula pasir
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 3 butir telur ayam, kocok lepas
- Pewarna makanan hijau secukupnya
- Pertama campur susu cair dengan roti tawar, gula pasir dan vanili bubuk. Aduk rata.
- Masukkan telur ayam dan tambahkan pewarna hijau. aduk kembali sampai adonan tercampur rata.
- Kemudian siapkan loyang beri alas plastik.
- Masukkan adonan hingga 1/2 loyang. Kukus selama 10 menit. Lalu letakkan pisang di tengah-tengahnya.
- Kukus lagi selama 15 menit. Setelah matang, angkat dan biarkan dingin lalu potong.
- Roti Pisang Kukus siap disajikan.
Semoga artikel Cara Membuat Kue Roti Kukus Pisang [2] Bisa Bermanfaat. Sobat bisa Copy Paste halaman ini dengan Meletakkan URL http://resepmasakan14.blogspot.co.uk/2013/11/cara-membuat-kue-roti-kukus-pisang.html Sebagai sumber Resmi.
Artikel Terkait : Resep Kue
References
- ^ Resep Masakan (resepmasakan14.blogspot.com)
- ^ Cara Membuat Kue Roti Kukus Pisang (resepmasakan14.blogspot.co.uk)
Source : http://resepmasakan14.blogspot.com/2013/11/cara-membuat-kue-roti-kukus-pisang.html